MAFAHIM ISLAM

MEMAHAMI ISLAM DENGAN MUDAH



Oleh: Azhari

Dalam kitab Al ujubatun nafiatun ‘anil masaailil waqi’ah karangan Syeikh DR. Abdurrahman Abdul Wahab Al-Farisi dari Kuwait, menjelaskan beberapa fatwa yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari.

Lazim kita saksikan bunga ditaburkan diatas kuburan ketika seseorang berziarah kekuburan, setidaknya ada 2 tujuannya:

1. Untuk mengurangi siksa kubur.

Sesuai dengan riwayat 2 mayit yang mengalami siksa kubur karena melakukan fitnah dan tidak bersuci setelah buang air kecil. Rasulullah saw membelah pelepah kurma, meletakkan diatas ke 2 kuburan, kemudian berkata:

Mudah-mudahan siksaan mereka diringankan selama pelepah ini belum kering (HR. Bukhari dan Muslim).

Hal diatas tidak bisa dijadikan sebagai alasan karena Nabi mengetahui mayit mengalami siksa kubur dan meletakkan pelepah kurma berdasarkan bimbingan wahyu dari Allah swt, bukan berdasarkan hawa nafsu (An-Najm 3-4).

Tentu saja manusia biasa tidak akan mampu mengurangi siksa kubur dengan cara menabur bunga di atas kuburan.

2. Memuliakan penghuni kubur.

Membuat kuburan lebih indah dengan melapis dengan keramik, membuat atap dan menabur bunga diatasnya dengan tujuan menunjukkan kemuliaan penghuni kubur.

Bangunan kuburan dan taburan bunga tidak akan mampu menaikkan dan menurunkan kemuliaan penghuninya. Seorang koruptor tidak akan lebih mulia dengan kemewahan bentuk kuburan dan taburan bunga. Seorang Ulama tidak lebih hina dengan kuburan sederhana dan tanpa taburan bunga. Kemuliaan seseorang tergantung amal ibadah yang dibawanya saat meninggal.

Karena tidak ada manfaatnya maka Islam melarang membangun kuburan dan melakukan taburan bunga. Rasulullah saw sebagai suri tauladan kita tidak pernah menaburkan bunga diatas kuburan, meskipun para sahabat yang meninggal seorang bangsawan dan mulia.

Rasulullah melarang mengapur pekuburan dan mendirikan bangunan diatasnya (HR Muslim).

0 comments:

AZHARI

AZHARI

Renungan

KEBERANIANKU TIDAK AKAN MEMPERPENDEK UMURKU

KETAKUTANKU TIDAK AKAN MEMPERPANJANG UMURKU

AKU AKAN TERUS BERJUANG SEMAMPUKU

UNTUK KEBENARAN DAN KEADILAN

HINGGA ALLAH MEMANGGILKU PULANG

ALLAHU AKBAR !



free counters

Pernyataan

Silahkan mengutip artikel di blog ini karena hak cipta hanya milik Allah swt.