MAFAHIM ISLAM

MEMAHAMI ISLAM DENGAN MUDAH



Oleh: Azhari

Dari kitab Tanya Jawab Masalah Wanita, karangan Syaikh Athiyah Shaqar. Dalam at-Taghabun 14, Allah swt berfirman:

Hai orang-orang mukmin, sesungguhnya di antara isteri-isterimu dan anak-anakmu ada yang menjadi musuh bagimu maka berhati-hatilah kamu terhadap mereka dan jika kamu memaafkan dan tidak memarahi serta mengampuni (mereka) maka sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.

Adalah fitrah manusia mecintai istri dan anaknya, hanya saja jangan sampai kecintaan membuatnya lalai dalam keta’atan kepada Allah swt.

Hai orang-orang beriman, janganlah hartamu dan anak-anakmu melalaikan kamu dari mengingat Allah. Barangsiapa yang berbuat demikian maka mereka itulah orang-orang yang merugi (Al-Munafiqun 9).

Saking cinta terhadap keluarga membuat seorang laki-laki enggan berjihad dan takut mati. Untuk memberikan kesenangan kepada keluarga mencari rezeki dengan segala cara, tidak peduli halal atau haram.

Disisi lain istri dan anak bisa menjadi ladang pahala, terutama istri salihah yang tidak banyak menuntut kepada suaminya, mengingatkan suami ketika melanggar ketentuan Allah swt.

Menafkahi sebuah kewajiban dan memperoleh pahala yang besar ketika menunaikan kewajiban dengan bekerja dari pagi hingga sore hari. Membimbing/memimpin istri dan anak di jalan Islam sebuah kewajiban yang lain, tidak bisa diberikan nafkah tapi dilepaskan begitu saja tanpa tuntunan agama.

0 comments:

AZHARI

AZHARI

Renungan

KEBERANIANKU TIDAK AKAN MEMPERPENDEK UMURKU

KETAKUTANKU TIDAK AKAN MEMPERPANJANG UMURKU

AKU AKAN TERUS BERJUANG SEMAMPUKU

UNTUK KEBENARAN DAN KEADILAN

HINGGA ALLAH MEMANGGILKU PULANG

ALLAHU AKBAR !



free counters

Pernyataan

Silahkan mengutip artikel di blog ini karena hak cipta hanya milik Allah swt.